A downloadable game for Windows, macOS, and Android

Unlocking the Unexplored Wonders of Papua

Permainan pendidikan pertama yang memperkenalkan budaya, alam dan beragam jenis burung Cenderawasih yang hidup di Papua, Indonesia.

Ide cerita dari permainan ini diambil dari buku cerita anak “Sampari Si Cenderawasih”
Permainan ini ditujukan untuk siswa siswa Sekolah Dasar.

.

Tujuan

Keterbatasan akses yang ada membuat Pulau Papua kurang mendapatkan exposure dari masyarakat secara umum, bahkan dalam pendidikan dasar siswa di Indonesia. Permainan berbasis digital ini diharapkan dapat memperluas akses pengetahuan mengenai keragaman budaya dan alam yang dimiliki Indonesia, secara khusus Pulau Papua. 

Permainan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi peningkatan pengetahuan siswa sekolah dasar, memfasilitasi edukator serta sekolah-sekolah dasar dalam mengajarkan keragaman satwa endemik Indonesia, khususnya Cenderawasih. 


Fitur Permainan

  • Rasakan pengalaman bermain game dengan unsur kearifan lokal Papua
  • Materi edukatif serta kuis yang interaktif untuk memperkaya Pengetahuan siswa tentang Cenderawasih dan Papua


Bahasa

Bahasa Indonesia


Tentang Sampari

Ide cerita dari permainan ini diambil dari buku cerita anak "Sampari Si Cenderawasih"

Penulis & Konsep Buku : Michael Jakarimilena & Floranesia Lantang

Ilustrasi & Layout : Sisca Angreani

Penerbit : Sampari production & NulisBuku.Com

.

Tim Pengembang

[GAME EXECUTIVE PRODUCER]

Stella Stefany


[GAME PROJECT MANAGEMENT]

Anisa Benedicta Tomayahu           Universitas Telkom

Ahmad Naufal Haidar                       Universitas Bina Nusantara


[GAME DESIGNER]

Andika Budi Prasetya                        Universitas Telkom

Muhammad Azmi Ramadhan        Universitas Pamulang

Oktavarian Santika Putra                Universitas Telkom


[GAME ARTIST]

Ari Yan Prayer Sijabat                        Universitas Telkom

Angela Yosephine Shalim                 Universitas Pradita


[EDUCATIONAL GAME DEVELOPER] 

Glen Gaston Huibert Tuuk               Universitas Pelita Harapan

Wahyudi                                                      Universitas Dian Nuswantoro

Rizkia Budi Utami                                  Universitas Pendidikan Indonesia


Special Credit

1. Annabelle Saputra* (Siswa Kelas 3,  Albert Park Primary School, Melbourne).

2. Darlene Sibarani* (Siswa Kelas 5, South Yarra Primary School, Melbourne).

*) Kedua pelajar Indonesia yang berdomisili di Melbourne ini berkontribusi dalam pewarnaan latar belakang yang digunakan dalam game ini. 

3. Sisca Angreani sebagai pencipta beragam karakter Cenderawasih. 

4. Angela Yosephine Shalim sebagai pencipta karakter Anewa, Kangguru Pohon dan Kasuari. 

5. Stephen Irianto Wally sebagai pencipta lagu "Tatinggal di Papua" yang secara khusus menciptakan instrumen lagu untuk digunakan pada game ini. 

Download

Download
Win-UnlockingtheUnexploredWondersofPapua-1.0 97 MB
Download
Mac-UnlockingtheUnexploredWondersofPapua-1.0 82 MB
Download
UnlockingtheUnexploredWondersofPapua.apk 99 MB

Install instructions

Windows & MAC

Dowloand file zip

Setelah terdownload, silahkan extract file

jalankan ”Sampari.exe“

Enjoy the game


Android

Dowload file apk

Jalankan "com.ice.sampari-release.apk"

Enjoy the game

Comments

Log in with itch.io to leave a comment.

Gamesnya menarik & interaktif,mudah di mainkan Oleh Anak-Anak dan mengedukasi semua orang tentang satwa endemik papua. 

Ide dasarnya sangat baik: menggabungkan cerita, games & teknologi, utk menciptakan experience dlm pembelajaran budayanya. Sangat efektif utk audience yg kini semakin visual & digital. Saya mendukung utk project ini, karena melihat potensi yg besar jika lebih disempurnakan lagi. Hal baik lainnya adalah ini sebuah project kolaborasi dr 10 mahasiswa di Indonesia & sebuah game developer, shg proses pengerjaannya pun bisa melahirkan pengalaman yg inspirasional. 

Games yang menarik, penggabungan unsur edukasi dan sejarah alam indonesia, Sangat bagus untuk anak-anak Indonesia untuk lebih mengenal tentang keindahan alam Indonesia, terutama Indonesia Timur. Good Job untuk team,

Games Unlocking the Unexplored Wonders of Papua memperkenalkan alam Papua, Cenderawasih dan pentingnya jaga alam. Semoga bisa terus berkembang dan dikenal luas. Keren!

Games ini keren, mengingat pendidikan yang dengan konteks budaya merupakan hal yang wajib diketahui oleh para pendidik.

Keren sekali, bisa belajar mengenal dan menjaga kekayaan alam khususnya di tanah papua.

Semoga banyak anak-anak yang memainkan game ini sehingga dapat menumbuhkan kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian alam :)

Gamenya keren! Sy jd tahu tentang papua terutama cenderawasih dari game edukasi ini

Secara keseluruhan, "Unlocking the Unexplored Wonders of Papua" merupakan game yang menarik, edukatif, dan mengajarkan pentingnya menjaga kelestarian alam. Saya menyambut baik fokus pada pendidikan dan kesadaran lingkungan yang disampaikan dalam game ini, dengan menggabungkan hiburan dan pembelajaran, game ini dapat menjadi alat yang efektif untuk mengajarkan nilai-nilai tentang pelestarian alam kepada pemainnya. 👏👏👏